Senin, 06 Desember 2010

Merenung


Merenung

Oleh hasan


Waktu berjalan, berlalu, melaju secara pasti
Yaa Allah ampuninah dosa dan salah hamba
Terimalah amal ibadah hamba
Berkahilah sisa umur hamba…

Ada getar dalam hati ini saat menapaki dan merenungi satu demi satu episode kehidupan yang telah dijalani. Menarik nafas dalam-dalam, huufff……..…. (harap-harap cemas). Berharap semoga apa yang sudah dilakukan dan dikerjakan mendapat ridho Allah swt. Cemas dengan kesalahan dan dosa yang telah dilakukan. Tenangkan pikiran dan perasaan dengan positif thinking kalo Allah pasti mengampuni dosa. Mulai dengan doa yang tak henti-hentinya aku panjatkan untuk kebaikan dunia dan akhirat. Pada-MU yaa Allah kami gantungkan semua doa, harapan dan ampunan.

Jagalah kami selalu berjalan dalam Syariat-MU, amiin.

(Selamat tahun baru Islam: 1 Muharom 1432 H)

Minggu, 07 November 2010

CAMPUR ADUK


Dimulai dengan bismillah,
Aktifitas hari minggu ini (7/11/’10) terjadwal serangkaian acara yang sudah di agendakan. Pagi hari bersiap aksi ‘Tolak Obama’ di depan duber AS Jakarta, berangkat dengan rasa optimis sambil bawa dagangan (kalender 2011) dan alhamdulillah dagangan laris manis (habis). Sekali mendayung dua tiga pulau terlampaui/ dalam benakku… masiroh (aksi) dapet untung juga dapet… hehehe…
Mudah-mudahan Obama tidak jadi datang ke Indonesia, para orator aksi sepakat bahwa Obama adalah musuh bukan tamu. Obama datang… harus di tendang!
…………
Setelah aksi selesai, dengan perasaan yang masih semangat (melihat kibaran panji-panji Islam) edaran opini yang aku bikin sendiripun aku sebarkan… beberapa polisi dan satpol PP aku samperin untuk memberikan opini yang propagandis, meski aku juga ngga’ tau apa yang mereka pikirkan setelah baca tulisanku… yang penting gerilya-lah!

Pulang…
Turun dari bis aku mendapati tontonan yang mengusik pikiran, persis di depan KOREM Jababeka ada konser band ‘kotak’ yang di adakan sama SCTV. Eghgh… rasanya campur aduk, kesel, sebel, de el el. Ngga’ habis pikir, masa’ KOREM (markas TNI) mau memfasilitasi kemaksiatan, hura-hura?? Yaahh harap maklum, inilah negeri sekuler Indonesia. ‘Semua tergantung bayaran’ (sambil ngomong ke temen yang ada di sampingku).

Bener-bener campur aduk, di sekitar markas TNI itu buanyak sekali orang dengan berbagai gaya dan penampilan, dari yang muda sampai yang tua. Ada yang pacaran, ada yang mabok, ada yang malak duit, ada yang macem-macem dah.. (pusing nyebutin atu-atu). Yang ada aku bingung sendiri, mau di apain orang sebanyak itu? Ya udah pulang aja-lah… pusing aku.

Hanya ada dendam positif sambil berdoa (semoga Syariat Islam segera tegak).

Minggu, 31 Oktober 2010

AWAS !!! TEMPAT MAKSIAT AKAN DILEGALKAN DI KABUPATEN BEKASI


Revisi Perda (peraturan daerah) no.07 tahun 2007 Kabupaten Bekasi, tentang Pariwisata segera di sahkan pada 5 November 2010. Pengesahan Revisi Perda tersebut terus di dorong paguyuban ‘Tempat Hiburan’ (baca: maksiat-red) di Lippo Cikarang dan sekitarnya, sebagai upaya untuk melegalisasi tempat-tempat maksiat yang ada dan menjamur di berbagai tempat di kabupaten Bekasi. Beberapa alasan lain juga di kemukakan, seperti optimalisasi Pajak sehingga mampu meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bekasi.

Dari berbagai wacana yang timbul kepermukaan Revisi Perda No. 07 tahun 2007 Kabupaten Bekasi, tentang Pariwisata ini sama sekali tidak memikirkan permasalahan ataupun kemaslahatan ummat Islam. Seperti kita ketahui bersama tanpa ada revisi pun permasalahan kemaksiatan di kabupaten Bekasi sudah masuk dalam skala stadium berbahaya, apalagi ketika revisi perda ini berhasil di sahkan oleh DPRD Kabupaten Bekasi. Walhasil dapat di lihat ke depan semakin maraknya tempat maksiat yang mengeksplorasi perempuan (pelacur) dan minuman keras. Dan semakin hancurnya kondisi akhlak masyarakat di Kabupaten Bekasi.

Dalih yang mereka kemukakan bahwa optimalisasi pajak sehingga mampu meningkatkan Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Bekasi justru sangat mencengangkan. Mereka ingin mengambil pendapatan haram guna membiayai pembangunan rumah tangga Kabupaten Bekasi. Dapat di bayangkan bagaimana bisa berkah pembangunan rumah tangga bila di dapati pembiayaan dari pendapatan haram….???

Adalah hal yang sangat na’if ketika kebutuhan akan tempat maksiat ini mereka katakan sebagai sarana untuk memenuhi syahwat para ekspatriat atau pekerja asing. Para ekspatriat atau pekerja asing ini datang untuk bekerja dan harus taat serta memenuhi syarat sesuai dengan kondisi Kabupaten Bekasi, yang mencitrakan diri dalam visi dan misi Kabupaten Bekasi yang salah satunya menempatkan kata agamis sebagai motto.

Sungguh kesalahan besar apabila revisi Perda No. 07 tahun 2007 Kabupaten Bekasi, tentang Pariwisata berhasil di sahkan pada 5 November ini, dan ini berarti membiarkan Kabupaten Bekasi jatuh dalam lubang kemaksiatan.

Berpikir dan bergeraklah !!!
untuk bersama MENOLAK revisi Perda No. 07 tahun 2007 Kabupaten Bekasi, tentang Pariwisata yang akan melegalkan tempat-tempat maksiat

Selasa, 19 Oktober 2010

DUA PUSAKA



catatan hasan

Warisan adalah sesuatu yang oleh kebanyakan manusia di anggap penting dan perlu, apalagi kalo warisan itu berupa harta. Tentu sangat ditunggu-tunggu dan diharapkan. Terus hubungannya dengan pusaka? …ya, warisan identik dengan istilah pusaka. Yang mana istilah pusaka dekat dengan sesuatu yang punya kekuatan. Untuk kultur orang Indonesia apalagi orang jawa pusaka/ warisan dari nenek moyang mereka dianggap keramat, harus dijaga dan dirawat baik-baik.

Empat belas abad yang lalu seorang manusia luar biasa nan gagah berani telah mewariskan dua pusaka yang sangat ampuh. Terbukti mampu mensejahterakan umat manusia, baik dari segi pemikiran yang terpuaskan, menyejukkan hati maupun jiwa dan menentramkan kehidupan manusia. Manusia super yang lebih super daripada superman, dialah Rasulullah saw dengan dua pusakanya al Qur’an dan Sunnah. Warisan/ pusaka yang sangat berharga ini lebih dahsyat dari apapun, keris Empu gandring pasti kalah, samurai ninja jepang pasti keok, bila di adu keampuhannya dengan isi ajaran al Qur’an dan Sunnah ini. Bagaimana tidak, jihad sebagai salah satu ajaran yang ada didalamnya telah mampu meluluh-lantakkan benteng konstantinopel, menaklukan Andalusia, memukul mundur pasukan salib hingga lari terbirit-birit.

Dari segi apapun dua pusaka warisan Nabi Muhammad saw ini pasti lebih unggul. Ajaran sosialis, komunis, liberalis, kapitalis dan lainnya juga bakal gemetar dan gentar menghadapi kehebatan ideologi Islam. Saatnya dunia merasakan ke hebatan dan ke agungan Islam dengan dua pusakanya (al Qur’an dan Sunnah).

Do it now, start it right with Qur’an and Sunnah!

Minggu, 03 Oktober 2010

Bukan sekedar komunitas


Banyak kita lihat belakangan ini komunitas-komunitas atau club bertebaran, mulai dari komunitas motor, sepeda, mobil, sampai pada komunitas musik… mereka ngumpul untuk menyalurkan kesenangan, membuang rasa penat, ada juga yang hura-hura. Tapi dari sekian banyak komunitas pernahkah kita berpikir untuk melihat sisi lain dari sekedar ngumpul-ngumpul…? Jarang sekali orang memunculkan istilah komunitas dari orang-orang yang suka ngumpul untuk menggali ilmu dan pemahaman, dengan kajian yang aktual dan kritis… kemudian bergerak dengan tujuan yang jelas. Ya.. organisasi Islam yang juga banyak berkembang saat ini tidak di sebut sebagai komunitas, mungkin istilah ini terlalu sempit. Karena berkumpulnya pemuda Islam dalam barisan organisasinya bukan untuk sekedar menyalurkan kesenangan, membuang rasa penat atau hura-hura.
Tujuan yang jelas, rencana yang matang, pemikiran yang satu, metode perjuangan yang di standarkan pada sang revolusioner peradaban yaitu Nabi Muhammad saw. Menjadikan ‘komunitas’ ini berjalan dengan mantap dan terarah. Kenikmatan yang dirasakan oleh dua komunitas ini juga berbeda, komunitas yang satu hanya terasa di dunia saja, tapi ‘komunitas’ yang satu ini bisa dirasakan dunia dan akhirat… insyaAllah.

Catatan ini saya buat untuk para pengemban dakwah (dimanapun organisasi anda) yang ada di harokah Islam dan tidak menyimpang akidahnya, agar lebih semangat!!! Jangan kalah semangatnya dari orang-orang yang cuma bisa ngumpul-ngumpul tanpa tujuan yang jelas. Keep spirit bro…! ISLAM WILL DOMINATE THE WORLD with khilafah.

Sabtu, 18 September 2010

Metode Pemurtadan


'Tulus Bak Merpati, Cerdik Bak Ular'

Tulisan ini di buat untuk mewaspadai gerakan pemurtadan yang semakin marak akhir-akhir ini, dan semoga kaum muslimin akan menyadari akan ancaman aqidah yang selalu merongrong umat ini. Merapatkan barisan untuk kemudian bersatu memperjuangkan tegaknya Syariat Islam untuk melindungi aqidah generasi nanti.
Beberapa metode di tempuh oleh para misionaris dengan menghalalkan segala cara, yang penting buat mereka misi pemurtadan/ transformasi berhasil dilakukan.

Pola yang digunakan para tokoh pemurtadan adalah pembinaan dan penghancuran. Pola pembinaan misalnya berbentuk bantuan sosial, beasiswa, menyediakan tenaga ahli (dalam berbagai bidang), juga menggiatkan pendidikan. Sedangkan pola penghancuran ditempuh melalui upaya penurunan moral, penyesatan ajaran, dan sejenisnya.

Yang lebih mengkhawatirkan lagi, makin lama, upaya pemurtadan dijalankan semakin sistematis dan terorganisasi. Sudah begitu, dana pemurtadan, menurutnya, juga tidak terbatas. Sementara pada saat yang bersamaan, umat Islam semakin mudah dipecah dan gerakannya tidak tertata rapi.

Saatnya organisasi Islam memperkokoh gerakan dakwahnya, mematangkan konsep perjuangannya dan selalu membangun sinergi antar organisasi Islam. Serta menjadikan agenda perjuangan penerapan Syariat Islam dengan tegaknya Daulah Khilafah Islamiyah menjadi agenda bersama. Segala macam bentuk pemurtadan akan dibasmi oleh Khalifah.

Mari belajar pada sejarah perang salib, Khalifah Shalahudin al ayubi-lah yang telah mengusir tentara salibis.

Jumat, 17 September 2010

"Darah Biru”


Moment Lebaran biasanya saat yang tepat untuk silaturrahim, berkunjung ke sanak-saudara dan keluarga. Tanggal 3 Syawal ibuku sudah kembali beraktifitas di pasar untuk jualan. Sepulang mengantar ibu dari pasar aku pulang, aku melihat dari pelataran rumah ada tamu di dalam rumahku. Langsung bersalaman dan menyapa, terlihat tamu itu membawa lembaran kertas photocopy.. akupun menanyakan perihal kertas tersebut.
Ternyata ada silsilah keluarga besar dari bapakku, wah.. keren, aku tertarik untuk tahu siapa sebenarnya kakek moyangku.. dan ternyata setelah aku lihat… di kertas itu tertera sebuah nama ki Ageng mangir yang masih tergolong cucu dari kerajaan Majapahit.
Aku langsung menanyakan ke bapak, apa bener keluarga dari bapak masih keturunan keraton? Bapak menjawab ya iya bener. aku nanya juga ke tamu tersebut, wah mas.. berarti “darah biru dong” ?? tamu itu cuma tersenyum..

Menyusun silsilah keluarga memang baik, agar tali silaturrahim keluarga tidak terputus, tapi aku justru tidak terlalu respon kalo malah bangga dengan kakek moyang yang masih keluarga kerajaan. Kita manusia yang sama, di ciptakan oleh Allah untuk beribadah dan bekal taqwa itulah sebaik-baik bekal.
Aku adalah Abdullah (hamba Allah), yang di pundakku memikul tanggung jawab sebagai seorang muslim. Aku adalah umat nabi Muhammad SAW, yang ingin mengikuti jejak langkah perjuangan beliau SAW dan para sahabat. Aku adalah manusia biasa yang harus bertanggungjawab dengan amal yang aku lakukan. Kakek moyangku tidak akan mempengaruhi dengan apa yang akan aku perbuat dalam aktifitas dakwah.Yang pasti darahku tetep merah!

No body’s perfect…

By hasan

Rabu, 11 Agustus 2010

Solidaritas Umat Untuk Ustadz Ba'asyir


Face book Ustadz ABB saat ini menjadi tempat paling favorit bagi siapapun yang ingin menumpahkan kekesalannya kepada tindakan dzolim aparat kepolisian yang telah menangkap paksa Ustadz ABB, terutama Densus 88.

Face book yang saat ini menjadi trend perjuangan umat Islam tersebut beralamat di http://www.facebook.com/free.abb. Foto profilenya tentu saja gambar Ustadz ABB,

"Apa yang bisa diperbuat musuh padaku !!!! taman dan kebun (surga)ku ada di dadaku, Kemanapun ku pergi, ia selalu bersamaku dan tiada pernah tinggalkan aku. Terpenjaraku adalah khalwat, pembunuhanku adalah mati syahid. Terusirku dari negeriku adalah rekreasi..."

Tidak kalah menariknya beberapa komentar ditujukan kepada Densus 88, utamanya kekesalan dan makian, karena tindakan represif yang selalu dilakukannya. Abu Zidane, salah seorang pengunjung, dengan menggunakan foto profil Ustadz ABB berkomentar:

"Ya ALLAH Hancurkan Musuh Musuh Islam Hancurkan densus 88 beserta pemerintahan yg dzolim ini, Kami hanya merindukan & memperjuangkan SyariatMu tegak di bumi ini. Ya Allah beliau adalah Amir Kami jagalah dan lindungilah dia karena kami semua hanya bergantung dan berlindung kepadaMU ya RAB. ALLAHU AKBAR.."

Sementara itu pengunjung yang lain ikut mengomentari dan berkomentar tentang Densus 88.

DENSUS 88 ANTITEROR (ANTI ISLAM).... Buatan Yahudi Laknatullah dari negeri Kangguru. dan sekutusekutunya US dan ISRL. Semoga Allah memberi Laknat kepada mereka DENSUS 88 dan juga para pemimpin yang DZOLIM....!!!! Amiiiiinn...

Kekesalan para pengunjung dan pendukung Ustadz ABB kepada Densus 88 juga dilampiaskan melalui poster. Sebuah poster bertuliskan Detasemen Antiteror yang dihiasi bintang david, symbol negara zionis yahudi. Poster lainnya bertuliskan Laskar Khusus 99 Anti Densus 88 dengan lafadz syahadah di tengah lingkaran dan QS Al Anfal ayat 60 sebagai dasar pijakan. Semua ini menggambarkan kekecewaan dan kekesalan umat kepada lembaga yang bernama Densus 88 ini.

Sikap Ustadz ABB sendiri sangat tegas terhadap Densus 88 dan menganggap lembaga tersebut hanya sebagai kepanjangan tangan dari Amerika.

"Atas izin Allah saya menolak untuk diperiksa oleh Densus 88 karena menurut keyakinan saya hal itu adalah diharamkan karena Densus 88 menurut pandangan saya merupakan kepanjangan dari musuh-musuh Islam, dalam hal ini AS dan Israel yang masuk dalam kategori kafir harbi, kafir yang sedang memerangi Islam dan umat Islam,"

"Maka haram bagi saya untuk memberikan keterangan dalam pemeriksaan oleh Densus 88. Karena itu berarti membantu kafir harbi yang sekarang dikutuk oleh Allah SWT,"

Solidaritas Umat Untuk Ustadz ABB www.voa-islam.com

Minggu, 01 Agustus 2010

Bersiap sambut Ramadhan


Gerilya art mencoba menyambut Ramadhan yang mulia dengan mengurangi jam on line selama sebulan, maaf sebelumnya. Untuk menjaga ke-khusyu'an bulan suci, selama puasa sedikit ada tulisan baru yang muncul. Expresi dakwah lebih terkonsentrasi pada dunia nyata, tadarus Al Quran, gerak sebar opini de el el. Pokoknya tidak berhenti untuk mengukir sejarah dengan tinta emas! Tetap semangat... kawan!

dariku untukmu
hasan

Selasa, 27 Juli 2010

Syura=Demokrasi?

Sedikit penjelasan mengenai demokrasi yang kadang oleh sebagian orang Islam dianggap tidak menyalahi aturan Islam, dengan alasan didalam demokrasi terdapat Syura/ musyawarah. Benarkah demikian…?
Adanya prinsip Syura dalam sistem Islam dan musyawarah dalam sistem demokrasi tidak dapat dijadikan alasan untuk menyamakan Islam dengan demokrasi. Ambil contoh, becak memiliki roda demikian pula dengan mobil. Akan tetapi, bukan kah becak jauh berbeda dengan mobil?
Tidak semua masalah dapat dimusyawarahkan dalam Islam. Hal inilah yang membedakannya dengan sistem demokrasi yang mengharuskan setiap keputusan diambil dengan suara terbanyak, tidak peduli jika hasil keputusan itu melanggar batasan-batasan agama yang sudah mereka singkirkan jauh-jauh dari pangguang kehidupan dunia. Islam membatasi musyawarah hanya untuk masalah-masalah yang mubah (boleh). Sebaliknya, masalah-maslah yang telah jelas halal-haramnya, tidak dapat dimusyawarahkan untuk dicabut atau sekedar mencari jalan tengah.
Memang pada kenyataannya, menyerahkan setiap keputusan politik kepada seluruh warganegara adalah sesuatu yang mustahil dan justru dapat menghianati kebenaran.

Dalam tataran teoritis, demokrasi sering dimaknai sebagai pemerintahan dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat. Karena itu inti demokrasi adalah kedaulatan rakyat. Namun pada praktiknya, demokrasi sering bertentangan dengan dirinya sendiri. Di berbagai Negara penganut demokrasi, baik di Negara maju maupun Negara berkembang, rakyat nyaris tidak berdaulat, yang berdaulat justru para pemilik modal yang berkolaborasi dengan para pengausa dan wakil rakyat. Mengapa begitu?
Sebab, mekanisme Pemilu dalam demokrasi yang sering membutuhkan biaya sangat besar dan hanya mungkin diikuti oleh mereka yang punya modal atau disokong oleh para pemilik modal. Wajar jika yang selalu tampil menjadi anggota parlemen selalu mereka yang pro pemilik modal, bukan pro rakyat. Pada akirnya rakyat sebagai pihak yang selalu menderita dan dikorbankan.
Saatnya sadar umat dan mengganti demokrasi dengan Syariat Islam dalam wadah Negara Khilafah Islamiyah.

Sabtu, 24 Juli 2010

Mengingatkan Pemerintah yang Dzalim

(gambar tempat pelacuran berkedok cafe)


SABTU, 24 Juli 2010 - Disuatu acara Tabligh akbar di Masjid Al Muhajirin perumahan Telaga Harapan Cibitung-Bekasi, saya bermaksud membuka Pustaka Jalanan sekaligus membagikan opini untuk mengingatkan masyarakat soal pelacuran yang ada di kabupaten bekasi. Tulisan yang saya sebar dibuat oleh sahabat saya; wisnu, yang diperbanyak dengan photo copy. Alhamdulillah ba'da sholat Isya saya sebar ke pedagang yang ikut bazar & jamaah acara tersebut, pas tinggal dua lembar buletin dengan judul yang berbeda tiba-tiba bupati datang, langsung deh saya kasihkan ke bupatinya. Isi buletin itu seputar masalah pelacuran yang terjadi di wilayah kabupaten bekai, qodarullah... mudah-mudahan bupatinya baca dan segera merespon untuk segera membongkar tempat pelacuran sebelum bulan Ramadhan.
Masalah pelacuran yang ada di kabupaten Bekasi sebenarnya sudah sangat lama. Ada berita dan kabar dari masyarakat kalo tempat pelacuran itu di lindungi aparat, entah benar atau tidak. Tapi yang jelas pemerintah emang 'lebay' banget untuk mengatasi masalah 'jablay'. Bisa jadi, emang jadi lahan bisnis untuk Pemda Bekasi.
tapi setidaknya kami pemuda Islam kabupaten Bekasi sudah menyampaikan nasihat & mengingatkan pemerintah kabupaten Bekasi. Yaa Allah saksikanlah hamba-Mu ini sudah menyampaikan kebenaran.

Kamis, 22 Juli 2010

Atheis bertuhan?

Ada hal yang menarik ketika membicarakan konsep ke’tuhanan’, karena ada beberapa kelompok manusia yang mengaku tidak bertuhan alias atheis. Mereka mengatakan ‘tuhan telah mati’ atau ‘yang menciptakan tuhan adalah manusia sendiri’ ada juga yang berceloteh ‘agama adalah candu’.Benarkah orang-orang atheis tidak bertuhan?

Mari kita telusuri lebih dalam…..
Akal mencari tuhan.... ketika ide atau paham atheis ini muncul dari seorang yang bernama karl marx, dari kesimpulan dia yang melihat tirani Gerejani kala itu. Dia kecewa dan langsung menyimpulkan tanpa melihat dan membadingkan dengan keyakinan lain. ”semua agama adalah candu” ucapnya, semua yang berkaki empat adalah anjing.... padahal tidak semua binatang berkaki empat! Karl marx menuhankan akalnya.

Kalo kita lihat secara sepintas ucapan ’manusia yang menciptakan tuhan atau mengada-adakan tuhan’ mungkin akan membuat orang bingung. Sebenarnya sederhana untuk menjelaskan mengenai konsep ke’tuhanan’....
Dari teori non-automatic: artinya tidak ada yang otomatis di dunia ini, kalo orang atheis ngomong bahwa dunia ini ada dengan sendirinya maka apa mungkin komputer yang dia pake ada dengan sendirinya juga? Adanya ciptaan berarti ada yang menciptakan/ Pencipta! Ini yang harus di perhatikan. Ada yang bertanya; terus siapa yang menciptakan tuhan? Apakah manusia? Atau tuhan itu sendiri? Terus dimana tuhan?

Jawaban dari pertanyaan ’nakal’ tadi adalah: antara ciptaan dan Pencipta tentu berbeda, lihat tukang kayu, kursi ciptaan dia tidak sama dengan Penciptanya. Kursi ya tetep kursi, tukang kayu ya tetep tukang kayu. Artinya tuhan tidak akan sama dengan mahluk yang di ciptakan, dan tuhan tidak mungkin menciptakan dirinya sendiri atau Pencipta sekaligus ciptaan. Tuhan ada sebelum kata’ada’ itu ada!!! Terus dimana tuhan? Jawabannya adalah dari teori relatifitas, kalo di tanya ’dimana?’ berarti tuhan terbatas/ relatif, terbatas pada ruang. Tuhan tidak boleh terbatas! Dia adalah Maha segala-galanya. Tuhan tidak memerlukan tempat, ruang dan waktu!!!

Dalam hal ini ayat Al Quran menjelaskan dengan singkat dalam surat Al Ikhlas ayat 1-4.
1.Katakanlah (Muhammad), ”Dia-lah Allah, Yang Maha Esa. 2.Allah tempat meminta segala sesuatu. 3.(Allah) tidak beranak dan tidak pula diperanakkan. 4.Dan tidak ada sesuatu yang setara dengan Dia.
Untuk agama atau keyakinan lain (di luar Islam), bisa dikatakan manusialah yang menciptakan tuhan, lihat saja kristen: Paus yang mengangkat yesus jadi tuhan, atau budha yang mengangkat anak raja yang bernama sidarta gautama jadi tuhan, atau hindu yang mewujudkan berhala-berhala/ dewa-dewa jadi tuhannya. Tapi Islam tidak sama, umat Islam tidak menyembah ka’bah, itu hanyalah media arah untuk sholat. Allah tuhan semesta alam, Dia-lah yang menciptakan langit, bumi dan seisinya! Yang mematikan dan Yang menghidupkan! Dia tidak membutuhkan mahluk!
Dan sekarang lihatlah para atheis yang ’keranjingan’ menuhankan akal/ nafsu dalam otaknya! Mereka/ atheis menyangkal tidak bertuhan, justru merekalah yang menciptakan tuhan. Sebuah bentuk kebodohan/ kejahiliyahan: manusia qo’menciptakan tuhan??

Minggu, 18 Juli 2010

SENI UNTUK PERLAWANAN


Dakwah dan Jihad adalah poros hidup kita, jangan sibukkan hidupmu hanya untuk urusan dunia. Rasa lelah dan penat tubuh kita akan bisa terasa nikmat hanya untuk loyalitas perjuangan demi tegaknya Syariat Islam. Percayalah...!
Sebuah seni terindah dalam hidup kita adalah 'seni untuk perlawanan!

Kamis, 15 Juli 2010

JANGAN TUTUP TEMPAT MAKSIAT

Berawal dari sebuah fakta dan realita yang ada di pinggiran sepanjang kali malang Bekasi, beberapa titik tempat yang di jadikan ‘warem’ alias warung remang-remang atau lebih tepatnya warung pelacuran. Istilah yang saya gunakan mungkin agak kasar tapi sebenarnya memang harus demikian, saya tidak setuju dengan istilah ‘PSK’ (pekerja sex komersial). Pelacur tetaplah pelacur, jangan ada istilah penghalusan kata untuk para penebar kemaksiatan, termasuk istilah ‘jablay’. Bersembunyi di balik alasan ekonomi dan sebagainya bukan berarti memberikan ruang atau toleran atas terjadinya perzinaan.

Efek dari adanya pelacuran yang ada di sekitar kali malang Bekasi sangat membahayakan masyarakat yang ada di Bekasi, apalagi untuk generasi muda nanti. Pemerintah Bekasi yang abai dan cuek dengan keberadaan para pelacur ini menyebabkan masyarakat menjadi gerah, menjelang bulan suci Ramadhan tahun ini (1431 H) elemen ORMAS Islam, pondok pesantren dan tokoh masyarakat akan menuntut ke pemerintah kabupaten Bekasi. Pernyataan sikap yang akan di sampaikan adalah bukan penertiban atau penutupan sementara selama bulan puasa tapi Bongkar!
Ya… jangan tutup tempat maksiat tapi BONGKAR HABIS!

Sabtu, 03 Juli 2010

POS OJEG


sabtu pagi sarapan nasi uduk sambil ngobrol di pos ojeg, pak de' (tukang ojeg) berucap: alhamdulillah ternyata nikmat sehat itu mahal harganya.... saya jadi tertarik untuk menanggapinya. Luar biasa, di antara sekian banyak kesibukan di pagi itu ada orang yang sempet untuk mensyukuri nikmat dari Allah SWT.
Sambil menikmati nasi uduk saya juga asyik mendengarkan penuturan ikhlas tukang ojeg itu. Diselingi obrolan sante kita bercakap dan semakin larut untuk merasakan betul satu nikmat dari Allah berupa kesehatan.
Ada yang mengusik obrolan kami, datang temen ojegnya pak de' sambil membawa koran pagi yang berisi berita miring dan miris. Dan obrolanpun berganti tema... huuff lagi-lagi soal berita seputar pornografi artis, untung nasi uduk yang aku santap pas habis... aku jadi tidak berselara lagi..
pak de' berujar: bahayanya kasus video porno artis bagi generasi muda kita..! bener-bener ariel keterlaluan! akupun menyambungnya... yaah inilah pak de' buah dari demokrasi, sistem kufur!!!
... dan pak de' pun setuju.

Jumat, 25 Juni 2010

Tetaplah Semangat !!!


SEMANGAT ITU MAHAL, lihat dan rasakan bagaimana orang2 mencari semangat/ motivasi, mereka mau bayar mahal para motivator untuk sekedar membagikan tips & trik agar selalu semangat dalam bekerja/ usaha.tapi beda dengan para aktifis Islam, mungkin akan jarang sekali di temukan ustad-ustad yang spesialis ngasih motivasi. Tapi lihatlah semangat mereka para Aktifis Islam atau lebih tepatnya anak-anak harokah, bukan uang yg dicari, bukan juga kedudukan, bukan pula pujian dan sanjungan. Bergerak dinamis di tengah-tengah umat untuk melakukan pergolakan pemikiran, melawan sistem kufur demokrasi dan kawan-kawanya/ kapitalisme, liberalisme, komunisme...
mencerahkan umat dengan keterbatasan ilmu mereka..... (he he maklum baru ikut kajian)
Semangat mereka tak terkalahkan dengan orang-orang yang cuma semangat cari recehan/ uang dari bisnis mereka. Tapi tetep siih aktifis juga manusia harus seimbangkan antara dakwah dan NAFKAH!
Semangat terus berkobar..! semangat belajar, semangat bergerak, semangat usaha juga...
Cita-cita terpatri jelas dalam benak anak-anak harokah, hingga di terapkannya Syariah Islam & tegaknya Daulah Khilafah Islamiyah.
bagaimana dengan kamu?
apa lagi loyo atau lagi Semangat banget? kembali ke depan, semangat tetaplah semangat! jangan menyerah! jangan mundur! MAJUUU........!!!

dari sahabatmu: hasan gerilya

Pengertian Khilafah

Secara bahasa, Khilaafah berarti penggantian atau suksesi, masdar dari kata kerja kho-la-fa (mengganti). Sedangkan kata Kholiifah adalah ism faa’il (subjek) dari kata kerja yang sama (kho-la-fa), maknanya adalah “orang yang menggantikan/orang yang menempati posisi sebagai pengganti”

Adapun secara istilah, Al Khilaafah diartikan sebagai kepemimpinan umum bagi seluruh kaum muslimin di dunia dalam rangka menegakkan hukum-hukum Islam dan mengembangkan Islam ke segenap penjuru dunia melalui dakwah dan jihad. Sedangkan kholiifah secara istilah adalah orang yang diserahi tugas untuk menjalankan Khilaafah. Dia disebut sebagai kholiifah (pengganti) karena bertugas menggantikan fungsi Rasulullaah shollallaahu ‘alaihi wa sallam dalam hal penegakkan hukum Islam di tengah kehidupan umat manusia dan dalam hal menjalankan langkah-langkah strategis untuk menyebarkan Islam ke seluruh penjuru alam.

Sistem pemerintahan Islam yang diwajibkan oleh Tuhan alam semesta/ Allah SWT adalah sistem Khilafah. Di dalam sistem Khilafah ini Khalifah diangkat melalui baiat berdasarkan Kitabullah dan Sunnah Rasul-Nya untuk memerintah sesuai dengan wahyu yang Allah turunkan. Dalil-dalil yang menunjukkan kenyataan ini sangat banyak, diambil dari al-Kitab, as-Sunnah, dan Ijmak Sahabat.

Dalil dari al-Kitab di antaranya bahwa Allah SWT telah berfirman menyeru Rasul saw.:

Karena itu, putuskanlah perkara mereka menurut apa yang telah Allah turunkan dan janganlah kamu mengikuti hawa nafsu mereka dengan meninggalkan kebenaran yang telah datang kepadamu. (QS al-Maidah [5]: 48).

Hendaklah kamu memutuskan perkara di antara mereka menurut apa yang telah Allah turunkan, janganlah kamu mengikuti hawa nafsu mereka, dan berhati-hatilah terhadap mereka supaya mereka tidak memalingkan kamu dari sebagian wahyu yang telah Allah turunkan kepadamu. (QS al-Maidah [5]: 49).

Seruan Allah SWT kepada Rasul saw. untuk memutuskan perkara di tengah-tengah mereka sesuai dengan wahyu yang telah Allah turunkan juga merupakan seruan bagi umat Beliau. Mafhûm-nya adalah hendaknya kaum Muslim mewujudkan seorang hakim (penguasa) setelah Rasulullah saw. untuk memutuskan perkara di tengah-tengah mereka sesuai dengan wahyu yang telah Allah turunkan. Perintah dalam seruan ini bersifat tegas karena yang menjadi obyek seruan adalah wajib. Sebagaimana dalam ketentuan ushul, ini merupakan indikasi yang menunjukkan makna yang tegas. Hakim (penguasa) yang memutuskan perkara di tengah-tengah kaum Muslim setelah wafatnya Rasulullah saw. adalah Khalifah, sedangkan sistem pemerintahannya adalah sistem Khilafah. Apalagi penegakan hukum-hukum hudûd dan seluruh ketentuan hukum syariah adalah wajib. Kewajiban ini tidak akan terlaksana tanpa adanya penguasa/hakim, sedangkan kewajiban yang tidak sempurna kecuali dengan adanya sesuatu maka keberadaan sesuatu itu hukumnya menjadi wajib. Artinya, mewujudkan penguasa yang menegakkan syariah hukumnya adalah wajib. Dalam hal ini, penguasa yang dimaksud adalah Khalifah dan sistem pemerintahannya adalah sistem Khilafah.

Kamis, 24 Juni 2010

Pembongkaran patung 3 "diva" di kota bekasi




















Patung Tiga Mojang yang menjadi ciri khas kompleks perumahan elit di Bekasi itu dibongkar pada Sabtu (19/6/2010) lalu, tepat satu hari menjelang Kongres Umat Islam Bekasi (KUIB) bertema “Jadikan Bekasi Kota Syuhada yang Bersyariah.”

Proses pembongkaran patung karya Nyoman Nuarta itu dimulai sejak pukul 24.00, dan baru berhasil dirobohkan pada pukul 07.30 WIB, setelah diupayakan Dinas P2B Pemkot Bekasi, dengan kawalan Polres Metro Bekasi dan ratusan massa berbagai ormas Islam.Patung kontroversial Tiga Mojang yang dibangun pada tahun 2007 dengan menghabiskan dana 5 miliar itu diprotes umat Islam Bekasi, karena dinilai seronok.

Enyahkan Israel dari peta dunia!!!


REMAJA, tak melulu membicarakan hal-hal yang ringan. Remaja pun perlu tahu tentang perkembangan dunia Islam di luar sana. Karena remaja muslim adalah bagian dari Islam itu sendiri yang satu sama lain bersaudara. Jadi jangan alergi dulu kalau topik kita kali ini tentang penjajah bernama Israel yang pernah dikutuk Allah menjadi bangsa babi dan kera.

Babi dan kera adalah jenis hewan yang tak ada lucunya sedikitpun juga. Keduanya adalah jenis hewan yang licik dan berbahaya bagi manusia. Sifat dan sikap Israel tak jauh beda dengan definisi kedua binatang ini. Karena sifatnya itulah, maka pantang bagi umat Islam untuk berdamai dengan Israel dengan alasan apapun juga. Karena sudah jelas dan nyata bahwa mereka tak pernah bisa memenuhi perjanjian. Hanya satu kata untuk mereka, lawan dengan jihad fi sabilillah.

Tak ada bahasa manusia yang bisa digunakan untuk berkomunikasi dengan Israel. Yang ada adalah bahasa perlawanan sebagaimana mereka membantai saudara-saudara kita di Palestina. Bahkan tak jarang wartawan dan pihak pemberi bantuan pun dibunuhi oleh kaum terlaknat ini. Baru-baru ini, 12 orang Indonesia yang terdiri dari wartawan, dokter, dan pembawa misi kemanusian dengan bantuan sekadarnya di kapal Marmara Mavi dibombardir oleh angkatan laut Israel. Padahal jelas-jelas kapal itu menunjukkan identitasnya sebagai pembawa bantuan berupa pangan, pakaian dan obat-obatan saja.

Kepedulian yang ada bukan karena ada 12 warga negara Indonesia di sana. Kepedulian yang ada adalah karena kita sesama umat Islam. Selain 12 warga negara Indonesia di kapal tersebut, masih banyak saudara-saudara sesama muslim yang juga mengalami nasib serupa. Bila misi perdamaian saja sedemikian entengnya Israel membombardir, alasan apalagi yang bisa digunakan untuk mengajak damai kaum Yahudi ini?

…Israel harus dilawan dengan angkatan bersenjata yang sepadan. Lebih dari itu, keberadaan Israel harus dihapuskan dari peta dunia karena toh tanah yang diakuinya itu adalah rampasan dari penduduk Palestina yang merana…

Tak ada, itu jawabnya. Israel tidak hanya harus dilawan dengan angkatan bersenjata yang sepadan. Tapi lebih dari itu, keberadaan Israel harus dihapuskan dari peta dunia karena toh tanah yang diakuinya itu adalah rampasan dari penduduk Palestina yang merana.

Apapun alasan pemerintah Israel untuk membenarkan tindakannya, sudah terbukti mereka paranoid dan tak punya itikad baik sedikitpun. Ada saja alasan yang dibuat-buat supaya mereka terlihat tidak bersalah. Padahal faktanya, mereka memang tak ingin ada wartawan yang menyuarakan kebenaran dari bumi para nabi tersebut. Mereka takut belang kebiadabannya terungkap ke dunia meskipun dunia sendiri sebenarnya sudah lebih dari tahu tentang kebiadaban mereka.

Pasalnya, mereka bersembunyi di balik negara yang sok menjadi polisi dunia bernama Amerika Serikat. Jadilah Israel semakin sewenang-wenang karena ada yang membela dan membenarkan semua tindakan jahatnya. Berkaitan dengan hal ini, semakin jelas bahwa Obama yang notabene Presiden AS, tak peduli dia berkulit hitam dan bernama tengah Husein adalah termasuk ke dalam golongan yang merestui pembantaian terhadap umat Islam. Jadi tak ada alasan lagi untuk menerima Obama, dan saatnya untuk menghapus Israel dari peta dunia.

… Israel bersembunyi di balik negara yang sok menjadi polisi dunia bernama Amerika Serikat. Jadilah Israel semakin sewenang-wenang karena ada yang membela dan membenarkan kejahatannya…

How? Umat Islam yang terserak di seluruh dunia atas nama negara-negara yang berbeda harus bersatu dan mengerahkan angkatan bersenjatanya secara maksimal. Israel yang penduduknya tak lebih dari satu kota kecil di Indonesia pasti keok bila persatuan ini terwujud. Masalahnya adalah, maukah kaum muslimin bersatu demi membela darah dan harga diri saudara seiman? Mari selamatkan Palestina dari zionis yahudi dengan Jihad dan Khilafah!

Itulah yang harus mulai dipikirkan oleh pemerintah kita yang sampai saat ini cenderung bingung dan tidak mau mengirimkan tentaranya untuk berjihad menyelamatkan Palestin. Wallahu a’lam.

Rabu, 23 Juni 2010

ADA APA DENGAN KITA?



Saudaraku, saat mobil mewah dan mulus yang kita miliki tergores, goresannya bagai menyayat hati kita. Saat kita kehilangan handphone di tengah jalan, separuh tubuh ini seperti hilang bersama barang kebanggaan kita tersebut. Saat orang mengambil secara paksa uang kita, seolah terampas semua harapan.
Tetapi saudaraku, tak sedikitpun keresahan dalam hati saat kita melakukan perbuatan yang melanggar perintah Allah, kita masih merasa tenang meski terlalu sering melalaikan sholat, kita masih berdiri tegak dan sombong meski tak sedikitpun infak dan shodaqoh tersisihkan dari harta kita, meski disekeliling kita anak-anak yatim menangis menahan lapar.
Saudaraku, ada apa dengan kita?

Saudaraku, kata-kata kotor dan dampratan seketika keluar tatkala sebuah mobil yang melaju kencang menciprati pakaian bersih kita. Enggan dan malu kita menggunakan pakaian yang terkena noda tinta meski setitik dan kita akan tanggalkan pakaian-pakaian yang robek, bolong dan menggantinya dengan yang baru.
Tetapi saudaraku, kita tak pernah ambil pusing dengan tumpukan dosa yang mengotori tubuh ini, kita tak pernah merasa malu berjalan meski wajah kita penuh noda kenistaan, kita pun tak pernah tahu bahwa titik-titik hitam terus menyerang hati ini hingga saatnya hati kita begitu pekat, dan kitapun tak pernah mencoba memperbaharuinya. Saudaraku, ada apa dengan kita?

Saudaraku, kita merasa tidak dihormati saat teguran dan sapaan kita tidak didengarkan, hati ini begitu sakit jika orang lain mengindahkan panggilan kita, terkadang kita kecewa saat orang lain tidak mengenali kita meski kita seorang pejabat, pengusahan, kepala pemerintahan, tokoh masyarakat bahkan orang terpandang, kita sangat khawatir kalau-kalau orang membenci kita, dan berat rasanya saat orang-orang meninggalkan kita.

Tetapi juga saudaraku, tidak jarang kita abaikan nasihat orang, begitu sering kita tak mempedulikan panggilan adzan, tak bergetar hati ini saat lantunan ayat-ayat Allah terdengar ditelinga. Dengan segala kealpaan dan kesalahan, kita tak pernah takut jika Allah Yang Maha Menguasai segalanya membenci kita dan memalingkan wajah-Nya, kita pun tak pernah mau tahu, Baginda Rasulullah SAW mengenali kita atau tidak di Padang Masyhar nanti. Kita juga, tak peduli melihat diri ini jauh dari kumpulan orang-orang sholeh dan beriman.

Saudaraku, tanyakan dalam hati kita masing-masing, ada apa dengan kita ??? Wallahu a'lam bishshowaab

Selasa, 22 Juni 2010

PEMUDA ISLAM


Aku ingin melihat kalian, pemuda Islam... aktif dan cerdas.
Aku ingin melihat kalian, pemuda Islam... gagah dan berani.
Tapi aku juga ingin melihat kalian, pemuda Islam...
sebagai pemuda yang sopan dan penuh kasih sayang.
Jadilah orang-orang yang ringan dalam kebaikan,
murah hati dan bercita-cita tinggi.

Tetakkan tatapan matamu
pada bintang-bintang yang paling tinggi,
tapi jangan lupa pijakkan kaki kalian dengan sangat kuat
di atas tanah untuk bekerja mewujudkan cita-cita.

Keberanian, kerja keras, pengendalian diri dan kecerdasan
adalah kunci untuk kehidupan yang gemilang.
Karakter unggulan adalah faktor penting yang
menentukan masa depan kehidupan pribadi dan juga bangsa.
Maka bangunlah karakter mulia dalam diri kita semua dengan Islam.

Sekarang!

PEMUDA DAN PERJUANGAN

PEMUDA DAN PERJUANGAN
Para pemuda memang sering menjadi pelopor perubahan. Pemuda juga merupakan salah satu pilar peradaban yang sangat penting. Islam mengakui posisi kaum muda yang sangat strategis. Usia muda, menurut al-Qur’an, merupakan usia yang penuh kekuatan, usia yang terletak di antara dua fase kelemahan. Al-Qur’an melukiskannya dengan sangat indah:

“Allah, Dialah yang menciptakan kamu dari keadaan lemah, kemudian Dia menjadikan sesudah keadaan lemah itu menjadi kuat, kemudian Dia menjadikan sesudah kuat itu lemah dan beruban. Dia menciptakan apa yang dikehendaki-Nya dan Dialah Yang Maha Mengetahui lagi Maha Kuasa.” (QS 30: 54)

Al-Qur’an juga bercerita tentang para pemuda Ashabul Kahfi yang melarikan diri dari kaumnya demi mempertahankan keimanan mereka dan kemudian ditidurkan Allah selama 300 tahun di dalam sebuah gua. Mereka ini disebut oleh al-Qur’an sebagai pemuda-pemuda yang beriman kepada Tuhannya (fityatun āmanu birabbihim). Mereka bukan hanya beriman kepada Tuhan mereka, tapi juga menjadi tanda-tanda zaman yang luar biasa dan kisah mereka diabadikan di dalam Kitab Suci.

Sejak Risalah Nabi Muhammad shalallahu ’alaihi wasallam, sejarah Islam juga banyak diisi dengan sepak terjang kaum muda yang berprestasi. Rasulullah shalallahu ’alaihi wasallam sendiri diangkat menjadi nabi pada puncak usia kepemudaan, yaitu usia empat puluh tahun. Sebagian besar Sahabat yang mengikuti beliau berusia kurang dari usia beliau shalallahu ’alaihi wasallam, bahkan ada sebagian yang menyambut Islam di usia yang sangat belia.

Di antara yang paling awal menyambut seruan Nabi shalallahu ’alaihi wasallam, yaitu Ali ibn Abi Thalib. Ketika itu umurnya baru sekitar sepuluh tahun. Semula ia ragu menerima Islam dan hendak bermusyawarah dulu dengan ayahnya, Abu Thalib. Namun keesokan harinya ia mendatangi Nabi shalallahu ’alaihi wasallam dan menyatakan masuk Islam. Ketika ditanya apakah ia memberitahu ayahnya, Ali yang masih sangat belia menjawab mantap, ”Allah menciptakan saya tanpa bermusyawarah dengan ayah saya, maka mengapa saya harus bermusyawarah dengan ayah saya untuk menyembah-Nya?”

Pada akhir masa kenabian, yang ditunjuk memimpin pasukan besar untuk menghadapi Romawi juga seorang remaja. Dia adalah Usamah ibn Zaid, anak dari anak angkat kesayangan Nabi shalallahu ’alaihi wasallam, Zaid ibn Haritsah. Ketika ditunjuk sebagai pemimpin pasukan perang umurnya masih belasan tahun.

Prestasi para pemuda lainnya juga bertebaran di sepanjang sejarah Islam. Salahuddin al-Ayyubi bergabung dalam pasukan Nuruddin Zanki ketika usianya masih empat belas tahun. Pada tahun 1164, ketika umurnya masih dua puluh enam tahun, Salahuddin menemani pamannya melakukan ekspedisi ke Mesir yang ketika itu masih dipimpin oleh Dinasti Fatimiyah yang menganut Syiah Ismailiyah. Ekspedisi ini berlangsung selama beberapa kali hingga akhirnya berhasil menaklukkan negeri tersebut pada tahun 1169.

Hanya dua bulan setelah menguasai Mesir, Salahuddin menggantikan posisi pamannya, Shirkuh, yang meninggal dunia tak lama setelah menaklukkan negeri itu. Usianya ketika itu baru tiga puluh satu tahun. Secara bertahap ia mengubah Mesir menjadi Sunni. Dan setelah beberapa ratus tahun terpecah dalam dua kekhalifahan, dunia Islam kembali bersatu di bawah naungan Khalifah di Baghdad.

Muhammad al-Fatih merupakan contoh pemuda lain yang bisa kita angkat di sini. Ia diangkat menjadi Sultan Turki Utsmani, menggantikan ayahnya yang meninggal dunia, pada tahun 1451. Dua tahun kemudian, ketika usianya baru sekitar dua puluh satu atau dua puluh tiga tahun, Sultan Muhammad berhasil menaklukkan Konstantinopel. Kota ini merupakan salah satu kota paling strategis di dunia dan merupakan ibukota Byzantium dan kepausan Kristen Ortodoks.

Nabi shalallahu ’alaihi wasallam telah meramalkan kejatuhan kota ini ke tangan Islam dan selama delapan abad kaum Muslimin berusaha memenuhi nubuwat Nabi ini tapi selalu gagal karena kokohnya benteng kota tersebut. Barulah pada tahun 1453 kota itu berhasil ditaklukkan oleh seorang pemuda yang usianya belum sampai dua puluh lima tahun. Sejak saat itu hingga sekarang ini kota tersebut menjadi pusat peradaban Islam yang penting dan namanya berganti menjadi Istanbul.

Prestasi para pemuda Islam tidak hanya diwakili oleh para sultan dan penakluk saja, tapi juga oleh para ulama. Imam Shafi’i sudah hafal al-Qur’an dan kitab al-Muwatha’ ketika usianya masih belasan tahun. Imam Ghazali sudah menjadi Rektor Universitas Nizamiyya ketika usianya baru tiga puluh tiga tahun. Kita juga pernah mendengar kisah Abdul Qadil al-Jailani yang membuat sekumpulan perampok bertaubat karena sebab kejujurannya, padahal usianya ketika itu masih belasan tahun. Ada banyak para ulama lainnya yang sudah memiliki prestasi gemilang di usia mereka yang masih muda.

Di abad dua puluh ini kita juga menemukan banyak pemuda Islam yang membawa semangat baru bagi umat yang sedang terpuruk. Hasan al-Banna (1906-1949) telah hafal al-Qur’an pada awal masa remaja dan beliau mendirikan organisasi Ikhwanul Muslimin di Mesir pada tahun 1928 ketika umurnya baru dua puluh dua tahun. Organisasi ini berkembang hingga ke hari ini, menyebar di puluhan negara, dan disebut-sebut sebagai organisasi Islam internasional terbesar di dunia. Taqiyuddin al-Nabhani (1909-1977), pendiri Hizb al-Tahrir, telah hafal al-Qur’an pada awal usia belasan tahun. Beliau aktif mengajar dan terjun di dunia pergerakan Islam sejak usia yang masih sangat muda.

Said Nursi (1878-1960), seorang ulama dan sufi asal Kurdi, adalah contoh pemuda luar biasa lainnya. Beliau telah menguasai berbagai ilmu dasar Islam sejak usia belia. Ia juga memiliki kemampuan menyerap pelajaran secara otodidak dan sangat cepat. Pemahamannya yang sangat dalam dan kemampuannya yang sangat tinggi dalam memecahkan masalah, di samping keberaniannya yang sangat luar biasa, telah menyebabkan ia digelari badiuzzaman (the wonder of the age) sejak usia yang masih sangat muda.

Abul A’la al-Maududi (1903-1979) di Pakistan telah menjadi jurnalis di usia lima belas tahun dan telah memimpin sebuah harian di usia tujuh belas tahun. Sebagaimana Said Nursi, pendiri dan pemimpin Jama’at-i-Islami ini merupakan seorang yang sangat cerdas dan memiliki kemampuan otodidak dalam belajar. Beliau merupakan salah satu pemikir Muslim terpenting pada abad ke-20.

Indonesia juga mengenal banyak pemuda yang brilian. Muhammad Natsir (1908-1993) telah aktif dalam pergerakan Islam di tanah air dan terlibat dalam polemik dengan kalangan nasionalis sejak berusia belasan dan dua puluhan tahun. Beliau menjadi menteri kabinet sebelum genap berusia empat puluh tahun. HOS Tjokroaminoto (1882-1934) telah menjadi pemimpin Sarekat Islam ketika usianya baru menginjak tiga puluh tahun. Organisasi ini merupakan organisasi politik yang terbesar jumlah anggotanya pada masa pergerakan, sekaligus yang pertama bersifat nasional. Rapat-rapat umumnya sepanjang tahun 1910-an telah membangkitkan semangat rakyat dan membuat Belanda merasa ketar-ketir.

Terlalu banyak peranan pemuda yang terdapat di sepanjang perjalanan sejarah, baik dari kalangan Muslim maupun selainnya. Kepemudaan memang selalu diperlukan bagi perubahan dan sebagai kekuatan pendorong yang penting. Kendati demikian, muda tidak selalu identik dengan prestasi. Bersama dengan potensi besar yang dimilikinya, pemuda juga cenderung tergesa-gesa, terlalu bersemangat, dan lebih mudah terjatuh pada godaan duniawi. Selain itu, apresiasi terhadap peranan pemuda jangan sampai mengabaikan jasa-jasa generasi tua. Karena tanpa pertimbangan cermat serta bimbingan orang tua, generasi muda akan lebih mudah terjatuh dan salah dalam melangkah.

Walaupun sejarah sering memperlihatkan ketegangan di antara dua generasi ini, yaitu kaum muda dan kaum tua, kita sebetulnya memerlukan kedua-duanya. Perjuangan akan menjadi lebih berbobot dan berhasil ketika kualitas yang dimiliki masing-masing generasi ini disatukan. Akhirnya, seperti yang dikatakan oleh sebuah ungkapan, kita memerlukan hamasatusy syabab wa hikmatusy syuyukh, kita memerlukan semangatnya para pemuda dan kebijaksanaannya generasi tua.